Mengkonsumsi buah yang di tanam dan di petik sendiri tentu saja memiliki sensasi tersendiri bagi kita, tetapi untuk mewujudkan keinginan itu seringkali terhambat oleh luas lahan yang tidak cukup untuk menanam pohon buah itu sendiri. Untuk mengatasi masalah ini, biasanya orang-orang akan menanam tanaman buah mereka dalam pot agar tidak memakan banyak tempat.
Menanam dalam pot merupakan solusi yang paling tepat agar kamu bisa menanam dan menikmati buah hasil keringat kamu sendiri. Namun masalah lainnya adalah, tidak semua tanaman buah bisa di tanam dalam pot dan berbuah dengan baik.
Nah, buat kamu yang masih bingung dan ingin tahu tanaman apa saja yang bisa tumbuh bahkan berbuah dalam wadah pot, berikut ini ada beberapa rekomendasi tanaman yang bisa di tanam dalam pot. Yuk, simak di bawah ini.
1. Stroberi
Tanaman stroberi tidaklah terlalu besar sehingga sangat cocok untuk di tanam dalam wadah pot, biji stroberi bisa di tanam dalam wadah seperti pot dan tidak perlu di pindahkan saat sudah tumbuh bahkan hingga berbuah.
Tanaman satu ini memerlukan pencahayaan matahari yang cukup, butuh banyak air, serta drainase. Jadi untuk menanam tanaman ini kamu harus memikirkan semua kebutuhan yang wajib di penuhi agar tumbuhan satu ini tidak mati saat kamu menanamnya.
2. Tomat
Tomat dapat tumbuh dengan subur dalam wadah pot, bahkan kebanyakan orang menjual tanaman ini dalam pot. Kamu bisa menanam tanaman satu ini dalam wadah berukuran berapa pun, tergantung jenis tomat yang ingin kamu kembangkan. Tapi, kamu juga tidak boleh memilih wadah yang terlalu kecil agar tanaman ini bisa berkembang dengan baik.
Kamu bisa mencoba untuk menanam bibit tanaman ini atau bisa juga langsung membeli pohon tomat pada penjual, semua tergantung keinginan kamu.
3. Nanas
Negara dengan iklim tropis tentu saja menjadi lokasi yang tepat untuk ditumbuhi tanaman buah nanas, dan Indonesia menjadi salah satu negara dengan iklim tropis. Terlebih lagi, nanas tidak memerlukan lahan yang luas untuk tumbuh dan bahkan bisa tumbuh di dalam pot.
Cara menanamnya juga mudah, kamu hanya perlu memotong mahkota buah nanas yang kemudian di masukan dalam air selama kurang lebih dua hari. Setelah itu, tanam dalam pot yang berukuran seperti galon air, dan letakkan pada area yang terpapar sinar matahari.