Kita sering mengharapkan untuk orang bisa bekerja secara multitasking. Apalagi bagi para atasan, bos. Mereka ingin sekali memiliki karyawan yang bisa bekerja secara multitasking. Karena itu bisa mempercepat kerjaan. Dan itu tentu diharapkan semua orang. Kita pun jika bekerja secara tim. Kita kadang berharap bahwa teman atau rekan kerja kita bisa bekerja secara multitasking sehingga pekerjaan lebih cepat terselesaikan. Mungkin bagi beberapa orang yang sudah berpengalaman dalam dunia kerja.
Tidak Semua Orang Memiliki Kemampuan Untuk Bekerja Secara Multitasking
Atau orang yang memiliki banyak hal untuk dilakukan dalam satu waktu. Yang sering bersinggungan dengan mengejar deadline. Mereka akan lebih dituntut untuk bisa bekerja secara multitasking. Walaupun pada awalnya memang sulit sekali. Tapi lama kelamaan, pasti akan mulai terbiasa, dan akhirnya bisa bekerja secara multitasking, walaupun tidak secara maksimal. Dalam artian tidak di setiap waktu. Karena untuk bisa mengerjakan banyak hal dalam satu waktu butuh fokus yang tinggi. Dan butuh kecerdasan. Dalam artian, cepat belajar, cepat mengerti apa yang diarahkan.
Jadi jika orang tersebut lemot, itu akan sangat sulit baginya untuk bisa bekerja secara multitasking. Atau orang yang panikan. Mereka cenderung sulit untuk bekerja secara multitasking. Karena itu membutuhkan ketenangan dan ketangkasan. Sehingga itu harus dilatih. Tidak semua orang bisa langsung bekerja secara multitasking. Karena itu adalah sesuatu yang cukup sulit untuk dilakukan. Butuh keinginan, dan kemampuan untuk melakukan itu, serta kebiasaan. Sehingga saat kalian terbiasa, itu bisa dilakukan.
Semua orang tidak bisa langsung bekerja secara multitasking, tapi semua orang memiliki peluang atau kesempatan untuk bisa bekerja secara multitasking. Salah satu caranya adalah, latih fokus kalian, dan memiliki keinginan yang kuat. Serta kalian bisa coba biasakan untuk melakukan beberapa kegiatan dalam satu waktu, pelan-pelan dari 2 hal dalam satu waktu, dan meningkat. Dan itu harus dibiasakan. Sehingga lama-lama itu akan menjadi sebuah kebiasaan. Dan saat itu sudah menjadi kebiasaan maka kalian akan bisa bekerja secara multitasking.